Mengungkap 4 Hero Fighter Terhebat di Mobile Legends! Punya HP Super Tebal Tanpa Harus Jadi Tank!

News  
(Sumber: Zaki Mulyono)
(Sumber: Zaki Mulyono)

JAKARTA - Tank merupakan kelas hero yang memiliki peran krusial dalam tim Mobile Legends. Mereka adalah hero yang sangat tahan dan memiliki jumlah HP yang banyak, menjadikan mereka sebagai "badan" utama saat terjadi teamfight. Tank bertanggung jawab untuk menahan serangan musuh, melindungi rekan satu tim, dan menciptakan ruang bagi hero-hiro lain untuk beraksi.

Sebagian besar hero dengan HP yang tebal biasanya ditemui dalam role Tank, tetapi beberapa season terakhir menunjukkan HP yang tebal tidak hanya padaTank saja.

Beberapa hero Mobile Legends memiliki HP tebal, meskipun bukan Tank, dan mereka juga tidak berperan sebagai Roamer, sehingga dapat menjadi lawan yang mengganggu di lane masing-masing.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

1. Terizla

(Sumber: Zaki Mulyono)
(Sumber: Zaki Mulyono)

Terizla adalah salah satu hero yang menjadi favorit di skena kompetitif Mobile Legends dan seringkali digunakan atau di ban oleh pemain dalam turnamen. Keunggulan ini tak lepas dari HP yang tebal dimiliki oleh hero ini.

Terizla memulai permainannya dengan base HP sebesar 2728 di level 1. Selain itu, kemampuan lifesteal yang tinggi yang dimilikinya memungkinkan Terizla untuk dengan mudah dan cepat meregenerasi HP-nya selama pertandingan.

2. Argus

(Sumber: Zaki Mulyono)
(Sumber: Zaki Mulyono)

Selanjutnya ada Argus, seorang hero fighter yang sangat overpower pada masanya. Argus menjadi salah satu hero dengan HP tebal di Mobile Legends. Keunggulan ini dapat dirasakan melalui skill ultimate yang dimilikinya, yang memungkinkan Argus untuk menggandakan bar darahnya. Bahkan lebih parahnya, ketika ultimate-nya diaktifkan, dia tidak hanya tidak terkena serangan musuh, tetapi serangannya juga membuat HP-nya bertambah.

3. Phoveus

(Sumber: Zaki Mulyono)
(Sumber: Zaki Mulyono)

Phoveus juga termasuk dalam kategori hero dengan HP yang tebal. Phoveus memulai pertandingan dengan HP sebesar 2828 pada level 1. Dikenal sebagai "The Shadow of Dread," Phoveus merupakan seorang hero Mobile Legends yang mengambil kekuatannya dari Astaros. Dalam ceritanya, dia diidentifikasi sebagai musuh Thamuz, yang juga seorang fighter.

4. Lapu-Lapu

(Sumber: Zaki Mulyono)
(Sumber: Zaki Mulyono)

Lapu-Lapu, sebagai hero bukan tank, dengan darah yang tebal. Skill pasifnya, yang disebut Homeland Defender, memperkuat pertahanannya dengan memberikan efek tambahan pada shield. Kemampuan lifesteal yang tinggi juga memungkinkan Lapu-Lapu untuk meregenerasi HP dengan cepat saat memberikan damage kepada tim lawan.

Itulah 4 hero fighter MLBB paling tebal, HP-nya sangat tinggi dan membuatnya bisa menjadi satu hero yang cukup kuat untuk menahan damage dari tim lawan. Gimana nih menurut kalian masih ada hero lain dengan darah tebal?

Ikuti kami di Instagram & TikTok @foreveresports.id agar kamu dapat mengetahui info terbaru seputar Esports di Tanah Air dan Luar.

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Partner resmi Republika. Forever Esports merupakan media yang membahas 24jam tentang Esports di Indonesia maupun luar. Di sini kamu dapat mencari tahu

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image